Bikers BMX Doyan Berburu Spare Part di Internet

e-Community

Bikers BMX Doyan Berburu Spare Part di Internet

- detikInet
Minggu, 18 Jan 2009 12:25 WIB
Bandung - Para bikers BMX kerapkali merasa kesulitan saat mencari spare part di Indonesia.Untuk mendapatkan spare part yang dicari, para bikers mengaku lebih senang berburu di internet daripada membeli di luar negeri.

Salah seorang bikers BMX yang getol berburu spare part di internet adalah Christian Hermawan (26). Sebagai anggota Bandung BMX. Chris, mengaku selalu membeli spare part BMX kesayangannya di internet. Alasannya, karena selain lebih murah, ia juga bisa langsung melihat barang yang dibutuhkannya.

"Lebih murah daripada menitip teman atau saudara yang ada di luar (luar negeri - red). Di samping itu kita juga bisa langsung tahu barang yang dibeli. Kalau pesan kadang ada yang tidak sesuai karena kita tidak melihat langsung barangnya," tutur Chris di sela latihannya di Bukit Skate Park, Jalan Terusan Geger Kalong Hilir No 88, Pangkalan, Sariwangi, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (26/1/2009) petang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, menurut pria yang baru setahun bermain BMX tersebut, bukan berarti ia tidak menemui masalah saat bertransaksi di internet. Pajak dan keamanan barang masih menghantui transaksi online ini.

"Pernah barang yang saya pesan ngga seperti yang saya pesan. Ada yang hilang. Itu karena saya pesan dalam jumlah banyak. Jadi oleh kantor pos itu dibuka, nah saat dibuka itulah barangnya ada yang hilang," papar Chris.

Berdasarkan pengalaman tersebut, Chris yang mengaku hampir sebulan sekali hunting spare part BMX ini selalu memesan dalam jumlah sedikit. "Kadang kalau sedikit ngga kena pajak. Udah gitu aman," tambahnya.

Menurut Chris, setiap satu kali pemesanan, akan dikenai biaya pengiriman sekitar Rp 100-200 ribu. Harga tersebut lebih murah dibanding dengan membeli langsung di luar negeri seperti di Singapura atau Filipina.

"Saya beli stang ini US$ 70 di internet, tapi pas saya titip ke teman yang di Singapura, harganya sampai Rp 850 ribu. Padahal barangnya sama,"ujar pria yang bisa seharian berlatih BMX ini.

Bagi bikers BMX yang tertarik untuk berbelanja spare part BMW, bisa mengunjungi www.danscomp.com atau w ww.tionghin.com dan www.20inchico.com. "Paling lama 2 minggu setelah pemesanan, barangnya datang ke rumah kita," pungkas Chris.
(faw/faw)